News Update :
Home » , » Laga Argentina vs Belgia

Laga Argentina vs Belgia

Penulis : Unknown on Jumat, 04 Juli 2014 | 12.00

 

Lionel Messi vs Thibaut Courtois


Laga Argentina vs Belgia yang akan berlangsung pada Sabtu, 5 Juli 2014 Sabtu (5/7/2014) pukul 23.00 WIB akan menjadi duel ulang antara Thibaut Courtois dengan Lionel Messi. 

Sebelumnya, kiper Chelsea yang pernah dipinjamkan ke Atletico Madrid itu sukses membuat La Pulga mandul dalam enam pertandingan beruntun.

Sepanjang kampanye Barcelona di Liga Spanyol musim lalu, Thibaut Courtois memang menjadi hantu paling mengerikan bagi Lionel Messi. Betapa tidak? Enam kali bersua, enam kali pula La Pulga gagal mencetak gol.

 Lebih vital lagi, Barca tidak pernah menang dalam jumlah laga tersebut: lima kali imbang dan sekali kalah.
Kini, Thibaut Courtois akan menjadi batu sandungan terbesar bagi La Pulga untuk meraih gelar MVP kelima secara beruntun. 

Namun sang kiper utama Belgia meyakini bahwa Messi memang tokoh spesial yang akan membuatnya berkeringat lebih.


    “Hal terbaik menjelang bertemu Messi adalah, saya tidak perlu menonton video aksinya karena saya sudah mengenal Messi cukup baik. 

Namun, meskipun Anda melihat video tentangnya, Messi sangat tidak bisa diprediksi. Mustahil mempelajari gerakannya hanya untuk mengetahui apa yang hendak dilakukan di lapangan.”

    “Begitu ada celah untuk menembak, dia akan melakukannya. Satu-satunya hal yang bisa Anda lakukan sebagai kiper adalah berkonsentrasi sepanjang waktu.”

Thibaut Courtois sukses menjalani dua laga tanpa kebobolan dari empat partai yang dimainkan oleh Belgia hingga babak 16 besar. Namun, menghadapi Lionel Messi, sang kiper pengantar Atletico juara Liga Spanyol tak mau bersantai.

    “Anda tidak bisa berpikir hal lain saat berhadapan dengan Messi kecuali fokus kepadanya. Sedetik saja Anda abai, maka detik itu pula dia akan merobek gawang Anda,” cetus Courtois yang menyebut Argentina akan menjadi lawan paling sulit dihadapi timnya.


Share this article :

Posting Komentar

 
| C | y | | | |
© . Piala Dunia
Design Template by | Support by | Powered by Blogger